Solar Water Heater atau yang sering disebut dengan pemanas air tenaga surya, saat ini memang sering digunakan. Hal ini dikarenakan berbagai banyak keunggulan dan keuntungannya jika dibandingkan dengan pemanas air lainnya.
Solar water heater lebih ramah lingkungan karena energi yang digunakan untuk memanaskan air berasal dari panas sinar matahari dan tak terbatas. Dikarenakan energi yang digunakan berasal dari alam jadi tidak menggunakan tambahan biaya seperti listrik atau gas elpiji yang biasanya digunakan. Pemanas air tenaga matahari ini juga memiliki ketahanan sistem yang cukup baik yaitu bisa bertahan hingga 20 tahun.
Akan tetapi jangka waktu ketahanan sistem yang cukup panjang tersebut juga harus dibarengi dengan cara perawatan yang baik dan dilakukan secara berkala. Salah satu caranya adalah melakukan perawatan yang benar. Berikut adalah beberapa tips yang bisa Anda lakukan untuk menjaga keawetan dari sistem pemanas air.
Tips perawatan solar water heater
- Perawatan yang penting untuk menjaga agar solar water heater tetap bisa berfungsi dengan baik adalah dengan melakukan pengecekan secara berkala yaitu setiap 1 atau 2 bulan sekali. Berikut adalah beberapa tahapan pengecekan yang bisa Anda lakukan.
- Bersihkan debu yang menempel pada semua bagian unit. Anda bisa mengelapnya dengan kain bersih untuk menyingkirkan debu tersebut.
- Pastikan jika tidak ada kerusakan komponen secara fisik misalnya ada yang robek, terkelupas, pecah dan lain sebagainya.
- Periksa aliran pada pipa tangki penyimpanan dan kolektor. Hal ini penting untuk memastikan agar aliran air dari dan menuju sistem pemanas bisa berjalan dengan baik.
- Memeriksa air vent agar tetap bisa beroperasi dengan baik. air vent berguna untuk mengeluarkan uap panas ketika terjadi over flow.
- Periksa semua koneksi agar tidak terjadi kebocoran pada pemanas air tenaga matahari. Pastikan juga bahwa semua komponen tersebut bisa bekerja dengan baik.
2. Selain pengecekan yang dilakukan selama 1 atau 2 bulan sekali, penting juga untuk melakukan pengecekan setiap 6 atau 1 tahun sekali pada pemanas air tenaga surya Anda. Hal ini untuk tetap memastikan bahwa semua komponen pemanas air bisa bekerja secara maksimal. Berikut adalah beberapa tahapan yang bisa Anda lakukan.
- Memeriksa instalasi pada pipa agar tidak terjadi kerusakan. Bila terjadi kerusakan dan memang dibutuhkan penggantian, Anda bisa memanggil bantuan jasa servis.
- Memeriksa pompa kontrol agar suplai air bisa bekerja dengan maksimal dan lancar.
- Memeriksa one way valve, check valve, dan pressure valve agar tetap berfungsi dengan baik.
Terakhir Anda perlu untuk melakukan pembersihan dengan menguras solar water heater. Anda bisa membersihkannya dan menggantinya dengan air yang baru. Hal ini penting agar pemanas air Anda tidak mengalami penyumbatan akibat kotoran-kotoran yang dibawa oleh air. Selain itu kotoran yang terus dibiarkan hingga mengendap juga akan mempercepat terjadinya korosi pada tangki dan mempengaruhi kualitas dari air yang akan Anda gunakan.
Oleh: intisolarbandung.com